Pekan Raya Kacang: Menengok Kembali Sari & Ampas Kacang!

Kata peneliti purbakala, rahang kuat yang kita miliki hari ini merupakan warisan genetik yang baik dari nenek moyang manusia. Kenapa bisa kuat? Ternyata karena nenek moyang kita sejak ribuan tahun lalu sudah terbiasa mengunyah kacang-kacangan!

Kembali ke masa kini, tentu kita pernah dengar istilah diet paleo yang sempat tren beberapa waktu lalu bukan? Orang yang menjalani diet paleo, ingin kembali mengonsumsi makanan alami seperti manusia purba; itu sebabnya diet paleo didominasi berbagai menu asli dari alam, antara lain kacang-kacangan dan biji-bijian untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.

Pekan ini, mari kita bicara kacang! Bukan kacang kulit nan renyah yang biasa kita kunyah bersama teman-teman sampai larut malam, atau kacang panjang yang sering kita sayur buat keluarga, melainkan sisi lain kacang yang sering terlewatkan, seperti mengekstrak sari kacang hingga mengolah ampasnya menjadi hidangan yang lezat.

Bagi sebagian kita, mungkin ada yang terbiasa minum air hangat hasil rebusan kacang hijau yang menurut resep turun-temurun, bisa menghilangkan panas dalam. Namun umumnya, masyarakat lebih akrab dengan menu kacang seperti bubur kacang hijau atau es kacang merah.

Cara Membuat Isian Mochi Sukabumi oleh Dapur Bunda Daisy

Padahal, ada banyak kreativitas seru yang bisa kita lakukan dengan berbagai jenis kacang yang tersedia di sekitar kita - misalnya, kalau kamu suka bikin sari kacang, jangan buang ampasnya, bisa dimanfaatkan untuk masakan yang lezat lohh. Selain bisa dikonsumsi, ampas kacang juga bernutrisi kok; ia mengandung serat, kalsium, fosfor, protein dan zat besi tinggi.


Kacang Hijau
Sebagai salah satu kacang terpopuler, kita sangat akrab dengan berbagai olahan kacang hijau. Tapi tahukah kamu, ampas kacang hijau juga dapat diolah menjadi kue kering, puding, hingga gandasturi?

Kue Kering Ampas Kacang Hijau oleh NatureAhead


Untuk yang penasaran bagaimana cara praktis merebus kacang hijau, kamu dapat menemukan tipsnya di Cookpad.


Tips Merebus Kacang Hijau Hemat Gas & Cepat (Metode 5:30:7) oleh Todoroki Shoto


Kacang Merah
Kacang cantik manis yang jadi kesayangan kuliner khas timur Indonesia ini juga cukup dikenal luas. Sari kacang merah bisa kamu pakai untuk puding atau susu; ampasnya jangan dibuang ya, bisa juga diolah menjadi cemilan nikmat. seperti selai, puding, dan susu. Jadi selain mengolah kacang merahnya menjadi makanan sehari-hari, sarinya dapat dikonsumsi dan ampasnya pun bisa jadi camilan. Tidak bagian ada yang terbuang!

Susu Kacang Merah oleh Desy Chamim
Churros Ampas Kacang Merah oleh primprimaprim

Tertarik mengolah kacang merah? Simak dulu yuk tipsnya berikut ini:

Tips Mengolah Kacang Merah oleh Rahayu Sartika Br. Sembiring

Kacang Edamame
Tidak banyak yang tahu, kacang edamame ternyata satu keluarga dengan kacang kedelai! Ya, edamame merupakan varian kedelai muda yang umum kita lihat di restoran Jepang. Selain direbus dan dicamil, ampas kacang edamame dapat diolah jadi nugget bahkan puding. Sama seperti sari kacang hijau, susu edamame juga sangat baik untuk diminum karena mengandung nutrisi tinggi. ‘

Chicken Nugget Edamame oleh Tinakitchen
Sari Edamame oleh Inrie Daniel
Es Krim Edamame oleh Cici Wibawa


Kacang Almond
Dari Jepang, beralih ke Yunani & Timur-Tengah, tanah kelahiran kacang almond yang telah mendunia. Selain umum dalam baking, susu almond kini juga populer sebagai minuman sehat sekaligus alternatif pengganti susu bagi yang alergi produk susu atau mengadopsi gaya hidup vegan. Ampas almond sendiri dapat diolah menjadi berbagai makanan yang menarik dan cocok untuk diet, seperti protein ball, getuk goreng organik, cookies hingga pancake.

Tepung Ampas Almond oleh May.
Getuk Goreng Ampas Almond oleh Innayah Roza

Kacang Kedelai
Dari susu, kecap, tahu sampai tempe - kacang kedelai adalah andalan kuliner Indonesia. Selain diminum sebagai susu, sari kedelai bisa diolah jadi puding atau campuran es cincau yang segar, cocok untuk takjil di bulan Ramadan nanti. Ampas kedelai, yang dikenal dengan istilah Okara, juga dapat diolah jadi camilan favorit anak-anak, seperti nugget atau pentol.

Pentol Ampas Kedelai oleh Dewi Kartika Ratri
Jadi, olahan sari atau ampas kacang apa yang menarik hatimu? Di momen Pekan Raya Kacang ini, yuk berbagi hasil olahan kacangmu di Cookpad, baik melalui resep maupun tips!