Saatnya Hidup Lebih Sehat di 2023 dengan #IsiPiringku

"New Year, New Me" mana bisa terwujud jika kita dan keluarga masih jalanin pola makan lama yang nggak berimbang gizinya? Ada cara simpel nih untuk mengawal gizimu dan keluarga dengan lebih praktis, demi cegah stunting ataupun obesitas!

2/3 dari 1/2 piring: Karbohidrat


Makanan pokok adalah nasi? Ya dan tidak! Tidak selalu makanan pokok kita harus nasi, manfaatkan yuk kekayaan hasil bumi Nusantara yang juga memberi kita jagung, kentang, singkong, ubi jalar, hingga sagu. Ada juga bahan olahan yang melimpah di pasaran seperti mie, bihun, maupun produk gandum. Bingung membayangkan 2/3 dari setengah piringmu? Kemenkes RI memberikan patokan setara: 3 centong nasi/3 butir kentang ukuran sedang. Selamat menakar asupan karbo dengan bijak!

Resep Isi Piring Ku - Masakan Rumahan Sederhana oleh Silva Malexhi
Resep Isi Piring Ku - Masakan Rumahan Sederhana. Buat makan siang si emak masaknya sat sit set aja, tepatnya masak sebelum si bayi bagun. Dengan menu favorit paksu dan anak-anak. Menu ini bisa jadi menu makan siang sekalian menu makan malam 😆😆.Isi piring ku hari ini menunya sama untuk tiap...

1/3 dari 1/2 piring: Lauk-Pauk


Lauk yang menyehatkan, tentu komposisi seimbang antara Protein Hewani dan Protein Nabati! Porsi Protein Nabati yang direkomendasikan sekali makan adalah 100 gram tahu atau 50 gram tempe (2 potong ukuran sedang). Sementara itu untuk Protein Hewani, bisa 2 potong ayam tanpa kulit/sapi ukuran sedang. Penggemar telur bisa menggantinya dengan 1 butir telur ayam.

Resep Nasi Lemak Merah Putih Lengkap oleh Mama Kafa
Resep Nasi Lemak Merah Putih Lengkap. BismillahirrahmanirrahimAssalamualaikum Wah masak lengkap nih walaupun dengan menu sederhana, yang penting sepiring lengkap berisi karbohidrat, protein juga serat. Tapi kayaknya plantingnya kebanyakan Karbo nih 🙏 sudah seharusnya menyajikan menu dengan...

2/3 dari 1/2 piring: Sayur-Sayuran


Makan tak lengkap tanpa sayur, jangan lupa untuk memasukkan setidaknya 150 gram alias 1 mangkok sedang sayuran dalam isi piringmu. Mari belajar mencintai sayuran kita, sepadan dengan kebaikan yang ia hadirkan dalam kehidupan sehari-hari. Melalui sentuhan yang tepat, sayuran memiliki citarasa yang tak kalah lezat dengan hidangan lain.

Resep Isi Piringku(nasi,sayur bayam,tempe goreng,sambel&jeruk) oleh Selvia oktaviani
Resep Isi Piringku(nasi,sayur bayam,tempe goreng,sambel&jeruk). Minggu nii dicocomtang temanya “Isi Piringku” yang mana isinya karbo,lauk pauk,sayur mayur&buah2an...bikin menu yang simpel aja&anak2 bisa ikut makan juga kecuali sambel...#PejuangGoldenBatikApron...

1/3 dari 1/2 piring: Buah-Buahan


Tak ketinggalan, buah harus menjadi bagian dari santapanmu sehari-hari. Cara mudah untuk menakar buah yang 1/3 dari 1/2 piring: 2 potong sedang pepaya atau 1 pisang ambon kecil atau 2 buah jeruk ukuran sedang.

Resep Isi Piringku - Ikan Kembung Sambal Dabu oleh Clarissa’s Kitchen
Resep Isi Piringku - Ikan Kembung Sambal Dabu. Sohiber Cocomtang ada program POSTING ZAMA-ZAMA Aneka Kreasi Menu Bergizi Isi Piringku. aku mau isi piringku berbeda dari biasanya yang rutin aku makan sblm paham ttg makan sehat. aku belajar makan sehat dari sahabat2 terdekat seperti mami tiwi...
Sederhananya, #IsiPiringku adalah porsi makan ideal yang dikonsumsi dalam satu piring. Terdiri dari 50 persen buah dan sayur, dan 50 persen sisanya terdiri dari karbohidrat dan protein. Cek ragam resepnya di Cookpad dan mari memulai langkah sehatmu dan keluarga, hari ini!